Senin, 10 Maret 2014

definisi

sejak awal semua bakal manusia harus belajar menjalani hidup. seolah olah tahu arti hidup. tidak perlu dalam atau kental. hidup saja, mengalir maka hidup cair. apakah hidup. hidup adalah, blub blub blub, gelembung udara dalam akuarium. pernah dibisikkan sirip sirip ikan ketika kusiapkan makan siang. ikan laut, dari mana beliau tahu tentang akuarium. apakah sudah cukup. blub blub blub. entah malaikat atau putri duyung menepuk nepuk lenganku, hangat hingga panas, meletup, mirip sekali dengan percikan minyak dari penggorengan. bersuara riuh. hidup perut, hidup lutut, kubiarkan seekor kucing mengelus tungkaiku dengan leher dan kepalanya. sebelum berdoa sebelum makan, memaksa diri tidak larut ke dalam suara, sahut menyahut deras, tanya jawab lugas. belum sempat sayang. berpikir jernih bukan masalah, tapi berpikir adalah berpikir, membakar kalori, melupakan selamanya soal definisi. apa sih. hidup. hidup, aku menyelam ke dalam kepadatan batu karang. lambat, bisa bisa jutaan tahun kemudian. batu atau karang selesai menyusun karangan bunga untuk seorang bakal manusia. hidup. oh, hampir lupa, hidup terlalu besar, biar saja ia memilih dirinya sendiri*