Minggu, 28 Juli 2013

*

alangkah bahagia anak anak yang tidak memiliki negara, bangsa dan bahasa. alangkah bahagia anak anak yatim piatu, tidak berayah, tidak beribu. alangkah bahagia anak anak mengapung di udara, merangkak di dalam gelembung bening yang tidak pernah meletus. anak anak tertawa, berteriak riang ketika pucuk pucuk daun nyaris menusuk. anak anak yang tidak khawatir terjatuh, bahagia melayang layang dalam rongga kepala. menunjuk dunia dari balik bola mata. kusihir anak anak bahagia dari kata kata tidak bermakna. rantai emas. gemerincing lonceng. tiupan pada sebuah lubang. udara penuh lingkaran. anak anak yang tidak tumbuh dewasa, tidak wafat, tidak terlahir kembali. kuulangi berkali kali, memutar anak kunci. sambil menyanyikan lagu wajib. melepas bendera dari tiang dan tali. anak anak bersorak, menyerukan namanya masing masing. mata gelembung berkaca kaca. pecah, pecah, pecah, hanya serupa mantra*